Merampok Taksi Online Go-Car Lalu Menabrak Angkot

Surabaya, Senin 17/6/2019. terjadi perampokan di Jalan Semarang Surabaya, seorang pengemudi Taksi Online Go-Car mendapatkan order dari Stasiun Pasar Turi untuk mengantar empat penumpang tesebut yang mau menuju ke Bandara Juanda.

Menurut keterengan Agung Laksana pengemudi Taksi Online warga Jalan Surya Noto, Benowo. tersebut di tarik oleh kempat pelaku ke Jok belakang Mobil lalu disekap, dan kemudian sikorban pengemudi Taksi Online tersebut berontak akhirnya bisa meloloskan diri dari sekapan ke empat pelaku perampokan tersebut dan akhirnya pelaku berhasil membawa kabur sebuah Mobil Xpander Nopol L 1532 FP.

“Saya merasa kaget saat leher saya dicekek dan ditarik kebelakang jok Mobil oleh pelaku, saya berontak dan saya berhasil membuka pintu mobil lalu saya lari ke pos polisi terdekat” imbuhnya kepada Wartawan.

Tak jauh beberapa Meter dari Tempat Kejadian Perkara (TKP) ke empat pelaku tersebut mengalami kecelakaan menabrak Angkot nopol L 1070 US jurusan Jembatan Merah – Bratang yang dikemudikan Bagio warga Tambak Gringsing Baru.

“Saya merasa kaget saja. saat tiba-tiba mobil Xpander menabrak angkot saya, dan cuman luka Lecet saja pada kaki saya” tutur Bagio pada Wartawan.

Kini korban masih dimintai keterangan oleh Petuga penyidik SPKT Polsek Bubutan Polrestabes Surabaya.

(Rosi)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*