sinarraya.co.id|Danramil 21/Garoga jajaran Kodim 0210/ Tapanuli utara Pelda M. Sirait bersama dengan Camat, Babinsa dan masyarakat membantu petani membersihkan saluran irigasi yang berada di Desa lontung jae 1, Selasa 02/07/ 2019
Dalam penyampaiannya PLT Danramil 21/Garoga Pelda M. Sirait “ Kami bersama Camat, Babinsa, Kelompok Tani Lontung jae 1 dan masyarakat Desa Lontung jae1 kec. Garoga kabupaten Tapanuli utara melaksanakan gotong royong membersihkan saluran irigasi di areal lahan pertanian karena pada saat datangnya musim hujan sering membawa material tanah yang menimbun saluran Irigasi” Kata PLT Danramil “Akibat penimbunan meterial yang dibawa saat hujan dapat menggangu saluran irigasi “ lajud PLT Danramil 21/Garoga “sehingga dengan pembersihan saluran irigasi , aliran dapat lancar dan dapat meningkatkan produksi pertanian dalam menunjang program ketahanan pangan di Kecamatan Garoga Kabupaten Tapanuli utara”ujarnya.
Camat Garoga Josua Situmeang SSTP. MP dan S. Dogongoran Ketua kelompok tani Lotung Jae 1 mengucakan terima kasih kepada TNI khususnya Koramil 21 Garoga disamping tugas sehari-hari terus melakukan pendampingan pengolahan lahan pertanian diharapkan dapat membantu perawatan pemeliharaan tanaman padi menjadi lebih baik dan meningkatkan hasil panen.(red)
Leave a Reply