SinarRaya.co.id-Polsek Sukamara-Polres Sukamara-Polda Kalteng,Antisipasi gangguan kamtibmas, personel Polsek Sukamara Polres Sukamara Polda Kalteng melaksanakan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) dengan memberikan Imbaun Kamtibmas ke tempat rawan dan Objek Vital, di Wilayah Hukum Polsek Sukamara.Selasa (6/06/2023) Malam.
Kegiatan patroli ini dipimpin oleh Briptu Banjir bersama dengan personil Piket Polsek Sukamara dengan sasaran objek Vital seperti Kantor Bank-Bank yang berada di Kecamatan Sukamara BPR,Bank Kalteng,BNI.BRI dan Kantor PLN Sukamara serta tempat kerumunan anak-anak muda nongkrong hingga larut malam
Kapolres Sukamara AKBP Made Dewa Palguna, S.H., S.I.K.,M.H,melalui Kapolsek Sukamara Ipda Agus Setiawan,S.H menjelaskan Patroli Malam yang dilakukan Personil Polsek Sukamara untuk menyampaikan imbauan kamtibmas serta mengajak warga untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dengan selalu berhati-hati dimanapun tempatnya dan apa bila ada kejadian agar segera melaporkan ke Polsek Sukamara dengan Call Center 081379538083 agar respon cepat di lakukan oleh Polsek Sukamara disetiap ada kejadian;
“Kegiatan Patroli KRYD yang dilakukan oleh Polsek Sukamara tersebut juga salah satu cara bentuk menciptakan situasi yang kondusif diwilkum Polsek Sukamara, pungkas Ipda Agus Setiawan,S.H.(Csj)